Jumat, 07 Februari 2014

Contoh Proposal



Proposal Kegiatan Sekolah
Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni)




A. Dasar Pemikiran

Upaya peningkatan mutu pendidikan merupakan suatu kegiatan yang tidak pernah lepas dari perhatian Kita semua , oleh karena itu perlu adanya strategi yang tepat untuk melaksanakannya . salah satu program yang akan dilaksanakan oleh Osis Sma Negeri 1 Depok berkenan dalam hal ini yakni pekan olahraga dan seni (Porseni).
Secara umum manfaat pendidikan pekan Olahraga dan seni bagi peserta didik adalah untuk membentuk potensi diri dan kebersamaan setiap individu dalam melakukan suatu kegiatan yang bersifat positif .
Sehingga kami sadar bahwa pekan olaharaga dan seni (Porseni), juga perlu dilaksanakan demi meningkatkan potensi akademik maupun non akademik bagi Pelajar itu sendiri.

pengertian dan fungsi proposal


Proposal adalah usulan rencana kegiatan. Kata proposal berasal dari bahasa Inggristo propose yang artinya mengajukan. Dengan demikian pengertian proposalmemiliki arti sederhana sebagai suatu bentuk pengajuan atau permohonan, penawaran baik berupa ide, gagasan, pemikiran, maupun rencana kepada pihak lain untuk mendapatkan dukungan ijin, persetujuan, dana, dan lain sebagainya (Hariwijaya, 2005:12-13). Sebagai bentuk pengajuan, proposal bernilai penting dan strategis karena merupakan awal yang menentukan keberhasilan suatu rencana program (usaha atau kegiatan). Karenanya, banyak orang atau lembaga menjadikan proposal sebagai "senjata ampuh" untuk menunjukkan apa saja ide, rencana kegiatan (usaha), dan program yang ditawarkan kepada pihak-pihak yang berkepentingan.